Tutorial Desain ID Card Sederhana di CorelDraw

Tutorial kali adalah membuat desain ID Card sederhana di CorelDraw, langsung saja lihat tutorialnya di bawah
Buat kotak menggunakan Rectangle tool dengan ukuran 80 mm x 50 mm untuk ukuran ID Card pada umumnya


Lalu Fill kotak dengan tekan F11 sesuai selera



Selanjutnya buat garis menggunakan Bezier tool, lalu bentuk seperti gambar

Lalu klik kanan >> Convert to Curves, lalu bentuk seperti pada gambar menggunakan Shape tool

Selanjutnya Fill dengan warna sesuai selera tanpa Outline

Lalu buat garis menggunakan Bezier tool, lalu Fill dengan warna putih beserta Outline nya

Lalu buat kotak berukuran 30mm x 20mm untuk meletakkan foto, lalu tumpulkan sudut kotak menggunakan Shape tool

Lalu pasang foto ke dalam kotak

Selanjutnya beri logo di atas foto

Lalu beri keterangan di bawah foto

Selesai !!!
Selamat berkarya, semoga bermanfaat…

 


Comments